Breaking News

Bimtek memantapkan penggunaan E-Kinerja seluruh Pegawai ASN di Dinas Kominfo Padang Pariaman


Parit Malintang, Program peningkatan pelayanan kepegawaian berbasis teknologi informasi online yang sudah dibangun di Kabupaten Padang Pariaman Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika  Padang Pariaman Bapak Zahirman S.Sos.MM secara langsung  Membuka acara  Sosialisasi sekaligus Bimtek untuk memantapkan penggunaan E-Kinerja, kegiatan  di ikuti oleh seluruh Pegawai ASN di Dinas Kominfo yang di laksanakan di Kantor Bupati Lt.2 Ruang rapat Dilo Diskominfo Padang Pariaman

Kegiatan sosialisasi E-kinerja  bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap pelaksanaan manajemen kinerja berbasis E-kinerja.  Juga memberikan praktek implementasi penerapan sistem aplikasi E-kinerja Pegawai Negeri Sipil di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Padang Pariaman

Manfaat dari sosialisasi antara lain  memonitor kegiatan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Diskominfo Padang Pariaman, sebagai alat untuk mengukur kinerja Pegawai Negeri Sipil juga mendorong  peningkatan kinerja dan Pelayanan pegawai negeri sipil Diskominfo.

Manfaat Aplikasi E-Kinerja :

  1. Mengukur dan memantau kinerja ASN secara periodic
  2. Sebagai salah satu data acuan pemberian tunjangan kinerja yang diterima pegawai
  3. Memetakan kinerja PNS dalam rangka merit system

Mekanisme E-Kinerja

  1. ASN merekam data SKP yang dibuat secara cascading
  2. Breakdown SKP menjadi target bulanan
  3. Input kegiatan harian (tugas jabatan dan tugas tambahan)
  4. Evaluasi capaian target SKP secara periodik dan perilaku oleh pejabat penilai
  5. Pembayaran tunjangan kinerja berdasarkan capaian nilai SKP dan parameter lain
  6. Pencetakan lembar SKP, realisasi, penilaian prestasi kerja

Harapannya, mampu  menjadi media komunikasi dalam rangka meningkatkan kapabilitas Sumber Daya Aparatur Sipil Negara, sehingga lebih profesional. Hal ini disampaikan oleh Kadis Kominfo Kabupaten Padang Pariaman, Selasa, 26 Juli 2022.



BACA JUGA